Cara Mudah Menambah Nafsu Makan


Cara Mudah Menambah Nafsu Makan
Cara Mudah Menambah Nafsu Makan. Kurangnya nafsu makan dapat berpengaruh buruk bagi tubuh kita karena dapat mengganggu kesehatan dan membuat berat badan berkurang. Penyebab kurangnya selera makan yakni antara lain karena demam infus, peradangan, influenza, serta malaria, bad mood, jenis makanan yang tersedia, dan lain sebagainya.

Energi yang ada di dalam tubuh kita ini timbul karena terjadi pembakaran karbohidrat, ptotein dan lemak. Maka dari itu, perlu ada pemasukan zat-zat makanan yang cukup kedalam tubuh kita supaya energi kita terpenuhi.itu mengapa kurangnya nafsu makan dapat membawa efek buruk bagi tubuh.
  

Cara Menambah Nafsu Makan

Mengkonsumsi Jeruk
Buah jeruk kaya akan vitamin C, hal ini terbukti bisa membantu dalam meningkatkan nafsu makan dan juga bisa menjaga daya tahan tubuh seseorang. Maka dari itu, bila anda termasuk salah satu orang yang ingin menambah nafsu makan, anda dapat mengkonsumsi buah jeruk yang segar secara teratur.

Begadang
Ketika anda sedang bekerja atau meluangkan waktu untuk begadang, hal ini akan membantu untuk meningkatkan mood atau selera makan anda. Akan tetapi ada satu hal yang perlu di ingat, makan ketika anda ingin tidur tidaklah di anjurkan. Hal yang demikian bisa menambah lemak yang berlebih di dalam tubuh anda.

Suplemen Vitamin B
Cara menambah nafsu makan selanjutnya dengan mengkonsumsi vitamin B. Vitamin B di percaya mampu untuk membantu meningkatkan mood yang mungkin efektif bagi orang-orang yang menderita kehilangan nafsu makan .

Tertawa
Menurut Dokter dari Loma Linda University menemukan bahwa tertawa dapat mempengaruhi selera atau nafsu makan seseorang. Penelitian ini membuka kemungkinan untuk menemukan solusi dalam mengatasi masalah nafsu makan, khususnya bagi mereka yang tidak bisa berolahraga secara rutin

Makan dengan Menggunakan Piring yang Berwarna Cerah
Memakan makanan dengan menggunakan pring yang cerah seperti merah, orange, kuning di yakini bisa meningkatkan keinginan seseorang untuk makan lebih banyak. Warna merah bisa meningkatkan laju pernapasan serta menaikkan tekanan darah sehingga dapat meningkatkan selera atau nafsu makan seseorang. Warna orange atau kuning dapat meningkatkan konsentrasi serta merangsang selera atau nafsu makan, karena hal ini berkaitan dengan kebahagiaan.

Dengan Jamu Temulawak
Cara membuat ramuan untuk menambah nafsu makan yakni parut 30 gram rimpang temulawak sampai halus, tambahkan 3 sendok makan air lalu peras parutan rimpang temulawak tersebut. Setelah itu tambahkan 1 sendok teh gula aren kedalam air perasan, nah setelah itu konsumsi air tersebut untuk menambah nafsu makan. Anda dapat menerapkan cara ini 3 kali sehari.

Daun Pepaya
Caranya yakni lumatkan daun buah pepaya yang sudah dicuci bersih, lalu tambahkan setengah gelas air dan garam secukupnya. Setelah itu peras sampai keluar airnya, minumlah air perasan tersebut untuk menambah nafsu makan. Sebaiknya dilakukan pada pagi hari.

Konsumsi Zinc
Sesorang yang menderita dengan kekurangan zinc menemukan bahwa rasa dari makanan akan berbeda baginya, akibatnya orang tersebut mungkin akan mengalami penurunan nafsu makan. Apabila makanan anda terasa tak enak lagi bagi anda, tidak menutup kemungkinan bahwa anda sedang mengalami kekurangan zinc.

Olahraga
Semua jenis latihan olahraga apapun itu yang bisa meningkatkan detak jantung anda tentu akan membakar kalori. Ketika tubuh anda sedang mengalami pembakaran kalori, hal tersebut bisa merangsang nafsu makan dan meningkatkan keinginan untuk memakan sesuatu.

Cara Mudah Menambah Nafsu Makan diatas dapat anda lakukan agar nafsu makan anda bertambah. Selain itu, anda juga perlu menjaga mood, karena mood seseorang sangat berpengaruh bagi nafsu makannya. Baca juga Manfaat tidur tanpa bantal.

Berlangganan untuk email update gratis: